Pemkot Serang Kawal BLUD RSUD Kota Serang

Pemkot Serang Kawal BLUD RSUD Kota Serang

Pemkot Serang Kawal BLUD RSUD Kota Serang

rsud.serangkota.go.id – Asisten II Pemkot Serang, Yudi Suryadi, S.Sos, M.Si membuka acara “Persiapan Menuju BLUD Tahun 2023 & Penyusunan RBA RSUD Kota Serang” di dampingi Direktur RSUD Kota Serang, dr. Hj. Teja Ratri, MM.Kes beserta jajaran struktural RSUD Kota Serang.

Pada kesempatan itu, ASDA II Kota Serang yang membidangi Perekonomian dan Pembangunan mengharapkan kepada semua elemen yang ada di RSUD Kota Serang untuk menyamakan persepsi agar menjadikan RSUD Kota Serang sebagai sentra layanan kesehatan terbaik di Kota Serang.

“BLUD itu bukan semata-mata soal pendapatan tapi bagaimana memaksimalkan pelayanan,” papar ASDA II Yudi Suryadi, S.Sos., M.Si saat membuka acara yang dilakukan di Aula Surosowan Hotel Le Semar, Rabu 19 Oktober 2022.

Yudi dalam sambutannya juga mengapresiasi jajaran struktural RSUD Kota Serang yang sudah bekerja keras melengkapi kelengkapan dokumen dan pemberkasan. “Persyaratan & Dokumen sudah kami periksa kelengkapannya,” ujar Yudi

Yudi juga menambahkan, RSUD Kota Serang pada Rencana Kerja Anggaran tahun 2023 untuk fokus terhadap sarana dan prasarana supaya saat BLUD dimulai sudah memiliki kelengkapan sarana dan prasarana yang akan menunjang seluruh pelayanan yang ada di RSUD Kota Serang

“Segera lengkapi sarana dan prasarana untuk menunjang pelayanan,” tutup ASDA 2 Yudi Suryadi, S.Sos., M.Si  yang membidangi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Serang.

Turut hadir Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah (BPKAD Kota Serang) bagian anggaran dan bidang akuntansi. 

 

admin