RSUD KOTA SERANG MERIAHKAN HUT RI KE 78

RSUD KOTA SERANG MERIAHKAN HUT RI KE 78

RSUD KOTA SERANG MERIAHKAN HUT RI KE 78

rsud.serangkota.go.id - Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke-78, RSUD Kota Serang menggelar kegiatan senam sehat dan berbagai perlombaan di lingkungan RSUD Kota Serang. Kegiatan tersebut diselenggarakan pada Jumat 11 Agustus 2023. Dengan nuansa merah putih, seluruh pegawai mengikuti senam bersama di Lapangan Parkir RSUD Kota Serang.

Selain senam bersama, berbagai perlombaan juga diselenggarakan diantaranya lomba memasukan paku ke dalam botol, lomba estafet air, lomba estafet baju, dan lomba rebut kursi. Untuk kegiatan perlombaan diselenggarakan di Halaman Gedung Terpadu RSUD Kota Serang dan diikuti oleh perwakilan dari tiap-tiap Bidang/Instalasi di RSUD Kota Serang.

H. Muhlisin, SKM, MKM selaku Kepala Bagian AdumKeu RSUD Kota Serang, menjelaskan bahwa kegiatan perlombaan yang diselenggarakan bukan hanya untuk memeriahkan HUT RI Ke 78. Namun lebih dari itu, rangkaian kegiatan ini dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi antar pegawai yang diharapkan dapat mempererat kekompakan dan rasa kekeluargaan di RSUD Kota Serang.

“Kegiatan senam dan perlombaan yang dilaksanakan ini bukan hanya untuk menyambut HUT RI Ke-78, tapi juga menjadi kegiatan yang dapat mengumpulkan pegawai RSUD Kota Serang dari tiap-tiap unit sehingga diharapkan mampu menjadi ajang silaturahmi.” Ujar H. Muhlisin, SKM, MKM.

Tidak hanya senam bersama dan berbagi perlombaan, para pegawai RSUD Kota Serang yang hadir juga berkesempatan mendapatkan doorprize yang telah disediakan.

 

admin